Banyumas | Jurnaljawapes - Dengan semangat di hari ulang tahun kemerdekaan republik Indonesia yang ke 77 tahun restoran Pring Sewu baturaden mengadakan lomba tarik suara tembang kenangan dengan hadiah uang tunai, piagam penghargaan juga trophy dan hadiah hiburan dari sponsor yang di adakan di jalan simpang 4 baturaden pada hari Sabtu 20/8/2022.
Dalam acara tersebut di hadiri para peserta kurang lebih 25 orang dan juga dari panitia juga tamu kehormatan dari manager resto Pring Sewu bapak Bagas selaku pimpinan juga manager cabang sodara aji dan para sponsor juga suporter dari masing masing peserta, hampir 50 orang yang ikut serta meramaikan yang di pandu oleh sodari Eriani dan Tami selaku host yang sangat ceria dan bikin pecah suasana serta dewan juri antara lain bapak Irianto senior tembang kenangan sebagai ketua juri sodara gandul perwakilan dari media jurnaljawapes juga pembina master of ceremony 7 kabupaten di Jawa tengah dan sodara bunda roro ayu dari Cilacap perwakilan dari penyanyi
Acara berjalan sangat lancar dan menghasilkan pemenang yang sangat berbakat, Juara 1 sodara Rony dari Purbalingga, ibu indah nur sebagai juara 2 dan ripto Matra sebagai juara 3 serta juara hiburan ada 3 dengan hadiah hiburan.
"Semoga bisa menjadi ajang mengangkat para musisi dari keterpurukan selama vakum dalam masa pandemi dan menjadi sukses di kemudian hari," ungkap bapak Bagas saat memberi keterangan kepada awak media dan ucapan terima kasih juga di sampaikan kepada semua seponsor dari HI c 1000, klinik etika, mikro sayur, madu Nusantara dan PT Surya Kusuma yang sudah ikut mensuport dalam acara tersebut semoga selalu bisa bersinergi ke depannya dan kerjasama yang baik.
Dalam penerimaan hadiah juga di sampaikan ajang ini akan selalu di adakan untuk bisa mengembangkan bakat para pemula untuk tarik suara dengan penilaian dari vocal, aksi panggung juga fashion dan memunculkan para penyanyi berbakat dari ajang ini dan sukses selalu dan terima kasih untuk semua pihak tentunya di sampaikan oleh managemen resto Pring sewu. red gandul
0 Komentar