![]() |
[ Serda Untung Berikan Pelatihan Paskibra ] |
Gresik | Jurnaljawapes.com - Dalam rangka persiapan untuk menyambut hari kemerdekaan RI yang ke 79 , di berbagai wilayah telah menyiapkan Paskibra (Pasukan Pengibaran Bendera) yang diperuntukkan untuk pengibaran bendera Merah Putih pada saat upacara memperingati kemerdekaan RI tanggal 17 Agustus 2024 di wilayah.
Begitu juga di Kecamatan Benjeng, pada hari ini Sertu Untung Babinsa Koramil 0817/10 Benjeng diberikan kepercayaan untuk melatihkan anggota Paskibra yang bertempat di halaman Koramil Benjeng. Sabtu (27/07/2024).
Dalam kesempatan ini Babinsa Sertu Untung mengatakan menjadi anggota Paskibra harus bangga karena tidak semua siswa memiliki kesempatan tersebut, yaitu sebagai pasukan pengibar bendera saat upacara peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia,maka dari itu sangat di perlukan keseriusan serta tanggung jawab dalam pelatihan ini.
"Berikan yang terbaik, di saat latihan dan juga saat pelaksanaan nantinya. Tunjukkan semangat untuk menuju kesuksesan. Sebagai anggota Paskibra merupakan simbol semangat, kedisiplinan, kebanggaan sekolah maupun orang tua dan juga sebagai cerminan kepemimpinan generasi muda,"ungkapnya.
Kegiatan pembinaan akan diberikan secara rutin, ini dilakukan karena waktu juga semakin dekat. Untuk itu perlu ekstra dalam latihan, keseriusan, tanggung jawab maupun kesehatan yang prima.
"Harapannya dengan keseriusan, latihan yang diberikan dapat dimengerti maupun diserap dengan baik dan dalam pelaksanaan nantinya bisa berjalan dengan baik dan sukses,"pungkas Babinsa.(Yan/ul)
View
0 Komentar