Tumbuhkan Kesadaran Kebersihan Lingkungan Babinsa Manyar Ajak Siswa Sekolah Karya Bakti Bersihkan Tempat Ibadah

[Serda Saifuddin Ajak Siswa Karya Bakti Bersihkan Tempat Ibadah]

Gresik | Jurnaljawapes.com - Tumbuhkan kesadaran dalam menjaga kebersihan lingkungan, Serda Saifuddin Babinsa Desa Leran Koramil 0817/06 Manyar mengajak siswa siswi SMAN 1 Manyar melaksanakan kegiatan karya bakti pembersihan tempat ibadah Mushola Nurul Huda bertempat di Desa Sukomulyo, Kec. Manyar. Sabtu (27/07/2024).

Kegiatan ini juga bertujuan untuk memupuk jiwa gotong-royong kepada anak sekolah maupun masyarakat untuk peduli akan kebersihan di lingkungan, sarana ibadah dan juga fasilitas umum lainnya.

Pada pelaksanaan, sebelumnya Babinsa Serda Saifuddin sudah membagi berbagai sektor atau tempat yang akan dibersihkan. Terlihat antusias dan kompak melaksanakan aksi bersih-bersih. Dilakukan di berbagai sudut masjid, silih berganti mereka saling membantu satu sama lain.

"Sektor pembersihan terbagi habis, ada yang membersihkan lantai masjid, tanaman sekitaran, lantai tempat wudhu maupun kamar mandi musholla."ucap Babinsa Serda Saifuddin.

Harapannya dengan adanya kegiatan karya bakti ini, dapat menjadi contoh kepada masyarakat luas agar dapat menumbuhkan kepedulian terhadap kebersihan lingkungan di masing-masing tempat ibadah.

Memiliki lingkungan yang bersih, akan memberikan kenyamanan dan juga dapat menjaga kesehatan masyarakat di wilayah.(Yan/ul)
Baca Juga

View

Posting Komentar

0 Komentar

Pujo Asmoro

Pimprus Media Jurnal Jawapes. WA: 082234252450

Countact Pengaduan