Kirab Budaya Semarakkan HUT Kemerdekaan RI Dan Sedekah Bumi Desa Guranganyar

[ Kirab Budaya Desa Guranganyar Dalam Rangka Sedekah Bumi ]
Gresik | Jurnaljawapes.com – Setelah melaksanakan kegiatan "Gurang Anyar Bersholawat" yang di laksanakan pada Sabtu (31/08/2024) malam ,kembali Pemerintah Desa Gurang Anyar ,Cerme ,Gresik menggelar kegiatan pawai budaya dalam rangka sedekah bumi dan perayaan HUT kemerdekaan RI yang ke 79 tahun.

Seperti yang terlihat pada siang ini Minggu (01/09/2024) masyarakat Desa Guranganyar antusias untuk mengarak gunungan yang berisi berbagai hasil bumi yang nantinya akan di perebutkan oleh masyarakat.

Pada kesempatan ini Sariyadi selaku Kepala Desa Gurang anyar dengan di dampingi oleh istri juga ikut meramaikan pawai budaya tersebut, mengucapkan rasa syukur nya atas partisipasi dari masyarakat yang antusias dalam penyelenggaraan kegiatan ini.

"Alhamdulillah warga sangat antusias mengikuti kirab ini,semoga tahun depan yang berpartisipasi dalam kegiatan macam ini bisa semakin banyak dan semakin meriah," ucapnya.

Selain itu dirinya juga mengatakan bahwa perayaan HUT dan sedekah bumi ini menjadi momentum untuk mengenang dari para pahlawan dan juga untuk mengenalkan tradisi kepada masyarakat khususnya generasi muda agar tetap menjaga nilai-nilai budaya, kelestarian, dan kearifan lokalnya.

"Sedekah bumi kali ini sekaligus untuk memperingati HUT RI ke 79 ini adalah momen yang pas untuk mengenang jasa para pahlawan , sedekah bumi ini juga sebagai ungkapan rasa syukur kami kepada Allah SWT,selain itu kami juga ingin memperkenalkan kepada masyarakat tentang budaya - budaya di Indonesia ,sehingga kita selalu menjaga kearifan lokal dari tradisi tersebut," ujarnya.

Sebagai tambahan kegiatan Kirab Budaya ini merupakan puncak dari rangkaian acara yang di gelar oleh Pemerintah Desa Guranganyar,dan sebagai penutup kegiatan , Pemerintah Desa juga menghadirkan Pagelaran Wayang Kulit Bersama Ki Dalang Suparno Hadi yang di gelar pada Minggu (01/09/2024) yang di pusatkan di Balai Desa Guranganyar.

(Yan/ul)

Baca Juga

View

Posting Komentar

0 Komentar

Pujo Asmoro

Pimprus Media Jurnal Jawapes. WA: 082234252450

Countact Pengaduan