Puncak Sedekah Bumi Desa Cerme Kidul 2024 Kepala Desa ; Panitia Sangat Luar Biasa

[Foto : Kepala Desa Cerme Kidul Wahyudi Permana Amd.Ro (Kiri atas) ,Ketua Panitia Abdul Salam (Kanan atas) Sekdes Cerme Kidul Rizki Puji Nur Wahyudi (Kiri bawah) Dan Kapolsek Cerme IPTU Andik Asworo,Camat Cerme Umar Hasyim, Danramil Cerme Lettu Inf Toyib (Kanan bawah) ]
Gresik | Jurnaljawapes.com - Sedekah bumi merupakan tradisi yang telah ada sejak zaman nenek moyang dahulu , selain sebagai ungkapan rasa syukur,sedekah bumi juga merupakan sebuah tradisi yang harus di jaga kearifan lokalnya, dan juga sebagai ajang menyambung tali silaturahmi antar warga,sedangkan pelaksanaan sedekah bumi , umumnya dilakukan dengan mengumpulkan sebagian hasil panen seperti padi, jagung, atau hasil pertanian lainnya. 

Dalam upacara sedekah bumi, tumpeng atau gunungan juga memiliki makna sebagai simbol kehidupan dan kebutuhan manusia. Tumpeng atau gunungan ini mengingatkan manusia untuk selalu menghargai bumi sebagai kebutuhannya yang harus dijaga dan di rawat.

Hal itu di ungkapkan oleh Kepala Desa Cerme Kidul Wahyudi Permana Amd,Ro dalam puncak acara sedekah bumi 2024 yang di gelar di Pendopo Balai Desa Cerme Kidul,  dengan menghadirkan Pagelaran Wayang Kulit bersama Ki Dalang Purnawan Taruna Aji dengan mengambil lakon "Semar Mbangun Khayangan".Sabtu (12/10/2024).

Selain itu Kepala Desa Juga mengapresiasi kepada Ketua panitia beserta jajarannya ,yang  berkolaborasi bersama dengan PKK ,Karang taruna dan juga KKN dari Unesa ,yang sudah bekerja keras dalam kegiatan yang di selenggarakan mulai dari Peringatan HUT RI hingga Puncak Acara pada malam ini.

"Saya sangat berterima kasih dan bangga kepada seluruh panitia ,terutama ketua panitia Bapak Abdul Salam ,Ibu - ibu PKK , karang taruna dan juga mahasiswa dari Unesa ,yang sudah sangat totalitas dalam pelaksanaan kegiatan ini , mulai dari HUT hingga saat ini , panjenengan (panitia) sangat luar biasa," tuturnya.

Sementara itu di sela - sela kegiatan , Ketua Panitia Sedekah bumi Abdul Salam mengatakan "Semua yang kami harapkan untuk Desa Cerme Kidul sudah tertuang dalam tema sedekah bumi ini yaitu "Dengan Semangat Kebersamaan Guyub Rukun dan Gotong Royong,Mari Kita Wujudkan Desa Cerme Kidul Yang Mandiri Dan Sejahtera" dan kami juga berharap agar tahun berikutnya,kami bisa melaksanakan kegiatan ini dengan lebih baik lagi ,yang tentunya kami juga memerlukan dukungan dari masyarakat Desa Cerme Kidul," ungkap Ketua Panitia 

Senada dengan Kepala Desa Dan Ketua Panitia , Ketua Tim Penggerak PKK Desa Cerme Kidul Siti Muslimah bersama  dengan kader - kader terbaik nya , mengadakan pentas seni yang di wakili oleh masing-masing RW yang ada di Desa Cerme Kidul dan juga Bazar , yang dalam kegiatan tersebut melibatkan UMKM di Desa Cerme Kidul , dengan tujuan untuk meningkatkan ekonomi masyarakat Dan membawa Desa Cerme Kidul menjadi Desa mandiri.

Kegiatan di lanjutkan dengan pemberian santunan terhadap anak yatim dan di lanjutkan dengan Pemberian hadiah kepada pemenang lomba dalam peringatan HUT Kemerdekaan RI yang meliputi : Lomba Kebersihan lingkungan ,Lomba Malam tirakatan ,Lomba Fashion Kebaya ,dan Lomba Pidato dan juga Lomba Volly Mbok Dju Cup yang dalam lomba ini di sponsori oleh Siti Muntama pemilik warung makan Mbok Dju.

Untuk di ketahui malam puncak sedekah bumi Desa Cerme Kidul ini di hadiri oleh Camat Cerme Umar Hasyim , dengan di dampingi oleh Kapolsek Cerme IPTU Andik Asworo, dan Danramil Cerme Lettu Inf Toyib, Camat Cerme , mengingatkan kepada Seluruh masyarakat  , bahwa di 27 November nanti akan di adakan Pilkada serentak yang dalam hal ini Camat Cerme mengatakan di Pilkada ini Kabupaten Gresik hanya memiliki calon tunggal , maka dari itu pihaknya berharap agar seluruh masyarakat menggunakan hak pilihnya dengan baik.

( Yan/ul)

Baca Juga

View

Posting Komentar

0 Komentar

Pujo Asmoro

Pimprus Media Jurnal Jawapes. WA: 082234252450

Countact Pengaduan